Perkembangan Komputer

Komputer merupakan barang elektronik yang dapat dipergunakan untuk mempermudah pekerjaan manusia baik dalam penghitungan, membuat gambar, mendesain kaos, mengedit bentuk 3 dimensi, dan banyak fungsi komputer yang mungkin kita belum diketahui. Tapi sebenarnya apakah fungsi utama komputer di buat? Mungkin banyak orang belum mengerti akan hal ini. Berikut adalah pengertian komputer menurut Wikipedia :

Komputer adalah alat yang dipakai untuk mengolah data menurut prosedur yang telah dirumuskan. Kata computer semula dipergunakan untuk menggambarkan orang yang perkerjaannya melakukan perhitungan aritmatika, dengan atau tanpa alat bantu, tetapi arti kata ini kemudian dipindahkan kepada mesin itu sendiri. Asal mulanya, pengolahan informasi hampir eksklusif berhubungan dengan masalah aritmatika, tetapi komputer modern dipakai untuk banyak tugas yang tidak berhubungan dengan matematika.

Dalam definisi seperti itu terdapat alat seperti slide rule, jenis kalkulator mekanik mulai dari abakus dan seterusnya, sampai semua komputer elektronik yang kontemporer. Istilah lebih baik yang cocok untuk arti luas seperti "komputer" adalah "yang memproses informasi" atau "sistem pengolah informasi."

Nah dari pengertian itu sebenarnya komputer dibuat untuk mengolah proses aritmatika dan logika. Untuk fungsi lainnya seperti desain kaos, berselancar, membuat gambar, dan lainnya merupakan hasil dari kreatifitas program yang dibuat oleh si programmer.

Pengetahuan tentang fungsi komputer sudah dijelaskan, tapi timbul pertanyaan lagi? Kapan komputer diciptakan? Bagaimana perkembangannya hingga sekarang? Fitur terbaru apa yang dimiliki komputer jaman sekarang?
Semua pertanyaan diatas akan dijawab pada pembahasan berikut.

Dalam banyak sumber dikatakan bahwa penemu komputer pertama dalam sejarah dunia adalah Charles Babbage. Namun penemuan dia tidak serta merta hasil pemikiran 100% dia karena pada tahun-tahun sebelumnya sudah dibuat alat hitung [baca : awal komputer] seperti Abacus Abacus dan Pascaline. Komputer yang dibuat Charles Babbage maju dalam bidang hardwarenya dengan menemukan sebuah difference engine yang memungkinkan perhitungan tabel matematika. Pada tahun 1834, ketika bermaksud mengembangkan difference engine-nya, Babbage menemukan ide mengenai analytical engine. Orang-orang yang skeptik menyebut penemuannya dengan nama Babbage’s Folly (kebodohan Babbage). Babbage bekerja dengan mesin penganalisanya hingga meninggal.
Babbage menggabungkan analytical engine yang dibuat dengan beberapa penemuan seperti memori, printer, punched-card dan serangkaian program pengontrol. Serangkaian penemuan sudah di buat dan yang cukup besar adalah ENIAC yang dibuat oleh John Mauchly dan John Presper Eckert pada tahun 1943. Ukuran fisik dari mesin ini sangat besar jika dibandingkan dengan komputer yang kita miliki hari ini. Menurut Wikipedia, ENIAC memiliki 17.468 pipa hampa udara, 7.200 dioda kristal, 1.500 relay, 70.000 resistor, 10.000 kapasitor, dan sekitar 5 juta hubungan solder. Beratnya mencapai 30 ton, dengan ukuran 2.6 m x 0.9 m x 26 m dengan volume 63m kubik dan mengkonsumsi 150kW tenaga. Pengadilan distrik di A.S menolak paten yang diajukan ENIAC dan mengatakan ABC merupakan komputer pertama.
Perkembangan komputer semakin maju sehingga hardwarenya mulai berukuran kecil namun dengan kekuatan yang sama bahkan lebih besar. Sampai akhirnya kita bisa menyimpan komputer kita di saku celana. Sungguh penemuan yang luar biasa sekali bukan.

Inti dari komputer yang berupa chip [baca : mikroprosesor] sekarang sudah berukurang kecil dengan kinerja yang sangat baik. Penemuan yang muthakhir adalah pen computer, yaitu komputer yang berbentu pena. Untuk penggunaanya adalah pena tersebut memancarkan cahaya untuk monitor dan keyboard virtual yang bisa di gunakan. Dengan gadget seperti ini kita bisa melakukan hal yang berhubungan dengan komputer dimana saja dan kapan saja.

Tidak usah jauh-jauh berangan memiliki pen computer dulu, karena sebenarnya kita sudah memiliki komputer yang maksimal namun belum kita gunakan secara maksimal. Handphone merupakan komputer yang bisa digunakan untuk melakukan sms, call, dan lainnya serta bisa di isi aplikasi-aplikasi pendukung. Aplikasi ini banyak sekali yang bisa mendukung kinerja handphone tersebut.








0 comments:

Copyleft © 2009 - catatan - bayu - is proudly powered by Blogger
Article in catatan bayu is pure my article. If you copy my article, I hope write my name of author.